fbpx

Aktivis Disabilitas Sebagai Virtual Assistant Dapat Klien Luar Negeri, Kerja Hanya 60 Jam/Bulan Bergaji Dollar

Dalam dunia yang terus berkembang, perubahan bukanlah sesuatu yang bisa dihindari. Reny Indrawati, seorang ibu dari Yogyakarta, menemukan panggilan barunya dalam peran ganda sebagai seorang Virtual Excecutive Assistant untuk klien di Inggris yang bergerak dibidang Environmental Sustainability and Governance (ESG) dan Reny juga seorang Advokat Disabilitas Independen.

Sebagai ibu yang memiliki anak dengan cerebral palsy, epilepsi, dan non verbal, Reny dihadapkan pada tantangan yang besar. Namun, dia tidak pernah menyerah. Sebaliknya, dia memutuskan untuk mencari pekerjaan yang dapat dia sesuaikan dengan tanggung jawabnya sebagai seorang ibu yang peduli dengan kondisi anaknya. Inilah awal dari perjalanannya sebagai seorang Virtual Assistant.

Pada awalnya, Reny bekerja dalam lingkup kantor seperti kebanyakan orang. Namun, setelah memiliki anak dengan disabilitas, dia merasa perlu untuk mengubah gaya hidupnya agar lebih fleksibel. Dia memilih untuk menjadi Virtual Assistant karena pekerjaan ini memungkinkannya untuk bekerja dari rumah dan mengatur jadwal kerjanya sendiri. Keputusan ini memberinya kesempatan untuk mendampingi anaknya ke sekolah dan terlibat dalam aktivitas yang berkaitan dengan disabilitas, seperti menjadi bagian dari pergerakan disabilitas di Indonesia.

Namun, perjalanan Reny tidak berhenti di situ. Dia merasa perlu untuk terus belajar dan berkembang. Itulah mengapa dia memutuskan untuk bergabung dengan Remote Skills Academy (RSA), sebuah lembaga pelatihan yang menawarkan kursus online untuk pengembangan keterampilan digital. Di RSA, Reni mengambil kelas super VA Bootcamp sekitar 2 bulan dan Reny belajar tentang berbagai hal, mulai dari manajemen waktu hingga keterampilan pemasaran digital. Di kelas super VA Bootcamp, Reny mendapatkan banyak mentor dan teman-teman kelas yang supportif. Setelah Reny menyelesaikan kelasnya, dia mendapatkan kesempatan menjadi Volunteer di RSA, yang memberinya kesempatan untuk mendapatkan pengalaman bekerja sebagai seorang Virtual Assistant.

Selain mengasah keterampilan profesionalnya, Reny juga aktif dalam memperluas jaringan profesionalnya melalui platform seperti LinkedIn. Dia belajar cara memperbarui profilnya dan menggunakan platform tersebut untuk mencari klien potensial. Langkah ini membuka pintu bagi Reny untuk mendapatkan klien baru dan memperluas bisnisnya sebagai seorang VA. Melalui platform LinkedIn ini Reny mendapatkan klien dari Inggris yang bergerak dibidang Environmental Sustainability and Governance (ESG). Awalnya Reni dikontrak untuk 30 jam/bulan, tak lama kemudian naik menjadi 60 jam/bulan. Reny mendapatkan banyak pengalaman kerja dengan klien dari Inggris, Reny menjadi tahu bagaimana berkomunikasi yang baik dengan CEO berbagai negara. Pekerjaan sehari-hari Reny sebagai Virtual Executive Assistant didukung beberapa tools digital, misalnya untuk manajemen email pakai aplikasi outlook, kalender manajemennya pakai aplikasi Calendly. Tugas Reni menghandle email management, calender management, database, dan website. Selain itu Reny menggunakan aplikasi Zoom untuk meeting online. Untuk klien dari luar negeri, Reni digaji dengan dollar, jika dollar dirupiahkan jumlahnya besar.

Namun, pekerjaan Reny sebagai seorang Virtual Executive Assistant hanyalah sebagian dari kisahnya. Dia juga menjadi advokat disabilitas independen, memperjuangkan hak-hak penyandang disabilitas di Indonesia. Dari berpartisipasi dalam rapat-rapat advokasi hingga menulis catatan tahunan tentang pemenuhan hak penyandang disabilitas, Reny berkomitmen untuk membuat perubahan positif dalam masyarakat.

Kisah Reny Indrawati menginspirasi banyak orang untuk berani menghadapi tantangan dan tidak pernah menyerah pada impian mereka. Dalam dunia yang terus berubah, kita semua dapat belajar dari semangat dan ketekunan seorang ibu yang tak kenal lelah ini.

VA Stater Kit

Untuk kamu yang ingin mengikuti jejak Reny sebagai Virtual Assistant, namun bingung mulai dari mana? kabar baiknya Remote Skills Academy membuka kelas Virtual Assistant recorded, kamu tinggal beli paket kursus VA Starter Kit yang terdiri dari

  1. Basic VA Recorded Course
  2. Super VA Bootcamp
  3. Upwork Master Class
  4. Notion 101 Mini Course

Untuk kamu yang ingin ikut kelas live Super Virtual Assistant Bootcamp, kamu bisa join waiting list di link ini https://tally.so/r/mVQAaa

Efni Indriamirna

Do you want the latest Future of Work articles straight into your inbox?

Related Articles

nkfdnfdfn
5 Growth Hacking Tools Gratis Untuk UMKM

Sebagai pengusaha UMKM, biasanya kamu memiliki modal yang terbatas untuk mengembangkan bisnis kamu, sehingga tidak memungkinkan untuk langsung membeli tools yang berbayar (dan biasanya harganya …

Read More
keuntungan dan kerugian WFH
Keuntungan dan Kerugian Bekerja Secara WFH (Work From Home)

Kerja WFH (Work From Home) atau yang saat ini sering disebut Remote Work alias kerja bebas dari mana saja, udah jadi trend banget, khususnya buat …

Read More
A Guidebook for Clients/Hiring Managers to Delegate Effectively to Virtual Assistants

In today’s fast-paced digital world, virtual assistants (VAs) have become game-changers for businesses everywhere. Whether you’re running a small business, launching a start-up, or juggling …

Read More
Do you want the latest Future of Work articles straight into your inbox?
6281339111644
Hai Remote Skills Academy, bisa bantu saya tentang.....
[forminator_form id="3422"]
[forminator_form id="3328"]
[forminator_form id="3329"]